Sambut Pelantikan Prabowo Gibran dan Mengantarkan Jokowi, Tim7 Jokowi Gelar Syukuran dan Doa Bersama Serentak Se-Jabodetabek



Jakarta - Relawan Tim7 Jokowi menggelar Syukuran dan Doa bersama Se-Jabodetabek dalam rangka merayakan pelantikan atau pengucapan sumpah Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Minggu (20/10/2024) esok.

"Syukuran dan Doa bersama ini serentak kami gelar Se-Jabodetabek, semoga ini menjadi keberkahan untuk bangsa Indonesia, kita mendoakan yang terbaik untuk pemerintahan Prabowo Gibran semakin membawa Indonesia Maju," kata Ketua Umum Posraya Indonesia yang juga Koordinator Tim7 Jokowi, Jepri SIP, Sabtu (19/10/2024).

Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka akan diarak dari Gedung MPR/DPR ke Istana Negara, Jakarta setelah dilantik menjadi RI-1 pada Minggu (20/10/2024) esok.

Hal ini disampaikan Koordinator Tim7 Jokowi yang juga Ketua Umum Posraya Indonesia Jepri SIP, menurutnya ini membuktikan Kedekatan dan keberpihakan seorang pemimpin kepada rakyat, tidak berjarak dan siap membawa Indonesia Maju.

Koordinator Tim7 Jokowi juga menyampaikan, seluruh Relawan Tim7 yang terdiri dari berbagai Relawan, diantaranya LCTI, GRN, Garamiro, Posraya Indonesia, Timbul sehati indonesia, KCI, SEPEDA siap hadir meramaikan pelantikan Prabowo Gibran.

"Tim7 Jokowi diantaranya LCTI, GRN, Garamiro, Posraya Indonesia, Timbul sehati indonesia, KCI, SEPEDA siap kawal dan meramaikan Pelantikan Prabowo Gibran," ungkapnya.

Selain itu juga Jepri menyampaikan bahwa Tim7 Jokowi bersama para relawan akan mengantarkan Presiden RI Ke-7 Jokowi ke Bandara Halim Perdanakusuma untuk pulang ke Solo, Jawa Tengah.

"Selain kami akan kawal Pelantikan Prabowo Gibran, kami juga secara bersama-sama akan mengantarkan Presiden RI Ke-7 Bapak Jokowi ke Halim Perdanakusuma untuk pulang ke Solo," ucapnya.

Lebih lanjut Jepri bersama relawan yang tergabung Tim7 Jokowi mengucapkan Selamat atas pelantikan Prabowo Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia Periode 2024-2029.

Tim7 Jokowi juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden RI Ke-7 Jokowi atas pengabdian dan dedikasinya untuk bangsa Indonesia selama 10 tahun ini.


Posting Komentar

0 Komentar