Bali - Carlos Rajagukguk dan Irwan Ranto Bakkara resmi terpilih sebagai Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pengurus Pusat Federasi Serikat Buruh Niaga, Informatika, Keuangan, Perbankan dan Aneka Industri afiliasi Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (FSB NIKEUBA KSBSI).
Penunjukan dan penetapan tersebut terjadi dalam sidang pleno Kongres Nasional FSB NIKEUBA Ke-7 di Legian, Badung, Bali, 19-22 Juni 2024.
Baik Carlos maupun Irwan, pemilihan keduanya dilakukan secara aklamasi setelah tak ada calon lain yang diusung oleh delegasi peserta Kongres. Penetapan dilakukan oleh Majelis Pimpinan Sidang (MPS) dalam rapat pleno pemilihan Kongres.
Pada Kongres ini, FSB NIKEUBA mengambil tema “Transformasi Tenaga Kerja di Era Digital Menuju Pekerjaan Yang Adil dan Berkelanjutan”, yang dihadiri 75 delegasi dari perwakilan Dewan Pengurus Cabang FSB NIKEUBA se Indonesia dan Pengurus Komisariat FSB NIKEUBA PT ISS Group.
Diketahui bahwa Irwan merupakan aktivis Konsolidasi Nasional Mahasiswa Indonesia (KONAMI) yang melegenda tahun 2012, Irwan juga alumni Fakultas hukum Universitas Bung Karno, yanf aktif juga di organisasi AMANAD UBK.
Susunan Lengkap Pengurus DPP FSB NIKEUBA 2024-2028 sebagai berikut :
Ketua Umum : Carlos Rajagukguk
Sekjen : Irwan Ranto Bakkara
Bendahara : Dwi Istianah
Deputi Program : Dedi Hardianto
Wakil Deputi Program : Nurwedi Handoyo
Deputi Konsolidasi : Bambang SY
Wakil Konsolidasi : Adi Ardiansyah.
Sumber berita: https://kantorberitaburuh.com/carlos-rajagukguk-irwan-r-bakkara-resmi-jadi-ketum-dan-sekjen-dpp-fsb-nikeuba/
0 Komentar