SAdAP : Nomor Urut Hanyalah Penanda, Masyarakat Melihat Figurnya Bukan Nomor Urutnya

Makassar - Komisi Pemilihan Umum baru-baru ini telah merilis Daftar Calon Sementara (DCS) Anggota DPR RI, khususnya di Sulawesi Selatan terdapat beberapa nama yang sangat familiar, salah satunya adalah Syarifuddin Daeng Punna.

Syarifuddin Daeng Punna tercatat sebagai Calon Anggota DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa dengan Daerah Pemilihan Sulawesi Selatan 1 yang meliputi Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng dan Kepulauan Selayar.

Ketika dihubungi wartawan melalui telpon selulernya, Pria yang disapa SAdAP ini mengapresiasi semua pihak yang selama ini telah memberikan saran dan masukan sejak proses pendaftaran caleg hingga terdaftar di DCS yang dirilis oleh KPU.

Bagi saya Nomor Urut bukan menjadi persoalan, nomor berapa pun yang diberikan saya siap, sebab bagi saya itu hanyalah sebuah penanda dalam melakukan sosialisasi. Namun yang terpenting adalah kita bekerja bersama untuk membesarkan PKB sebagaimana yang selama ini diharapkan oleh Ketua Umum Bapak Muhaimin Iskandar.

Lanjutnya, Yang dilihat oleh Masyarakat adalah Figur, jadi nomor urut berapa pun itu kalau figurnya dekat dengan rakyat sudah pasti pilihan akan jatuh kepada figur tersebut dan sebaliknya kalau figurnya disaat maju sebagai caleg baru mau mendekati rakyat tentu akan banyak pertimbangan untuk dipilih pungkas Dewan Pembina dan Pendiri beberapa ormas ini.

Sekarang ini masyarakat sudah cerdas, jika belajar dari yang lalu-lalu, banyak calon yang datang berkunjung sekali dalam lima tahun, tiba-tiba saja ingin membaur dengan masyarakat, dan selalu mengandalkan bagi-bagi sembako dan uang. 

Potret seperti ini sangat mencoreng wajah demokrasi, apalagi dengan cara-cara yang tidak sehat, olehnya itu saya insya Allah jika nantinya mendapatkan mandat dari rakyat untuk duduk di Kursi DPR RI, maka saya akan wakafkan diri demi memperjuangkan aspirasi rakyat serta mengawal kepentingan pembangunan yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat tutup SAdAP.

Posting Komentar

0 Komentar