Jakarta - Politisi Partai Demokrat, Ricky Kurniawan Chairul turut mengomentari viralnya kunjungan Presiden Jokowi ke Lampung pada Jumat, 5 April 2023.
Menurut dirinya, rusaknya jalanan di Lampung adalah bentuk kelalaian Jokowi lantaran lebih memprioritaskan pembangunan jalan tol, dibandingkan dengan jalan-jalan utama akses masyarakat yang menghubungkan desa ke desa, kabupaten dan kota.
"Viralnya jalan rusak di Lampung dan berbagai daerah lainnya adalah fakta aib yang shahih, bahwa era Jokowi sibuk membangun jalan Tol berbayar dan melupakan jalan rakyat," kata Ricky. Selasa, 9 April 2023.
Padahal kata Ricky, rakyat lebih membutuhkan ruas jalan umum lantaran menjadi akses jalur ekonomi jika dibandingkan dengan jalan tol.
Terlebih kata Ricky, pembangunan jalan tol era Jokowi kebanyakan di modali dengan utang luar negeri dengan membebankan rakyat untuk membayarnya.
"Pemerintah membangun jalan dengan konsep utang luar negeri dan berbisnis dengan rakyatnya sendiri," katanya.
Ia menilai, kunjungan Jokowi ke Lampung tersebut hanya karna kasusnya telah viral saja.
"Jadi tidak menjadi aneh apabila kasus Lampung menjadi viral dan kemungkinan besar semua daerah juga bernasib sama dengan Lampung," kata Deputi Bakomstra DPP Partai Demokrat ini. ***
0 Komentar