KOTA TANGERANG - Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kota Tangerang menggelar acara pelantikan Pengurus Ranting Partai Demokrat Se-Kecamatan Karang Tengah, Ciledug, Larangan, Kota Tangerang, Sabtu (25/2/2023).
Adapun pelantikan pengurus ranting Partai Demokrat Se-Kecamatan Karang Tengah, Ciledug, dan Larangan digelar di GOR Rawa Kambing.
Pelantikan ranting di dapil 4, yang meliputi kecamatan Karang Tengah, Ciledug, dan Larangan, Asep Hidayat selaku ketua DPC Partai Demokrat Kota Tangerang melantik 23 Ranting (Kepengurusan tingkat Kelurahan/red).
Acara pelantikan dihadiri oleh ketua DPC Asep Hidayat, Bendahara DPC Agus Al Anshory, Ketua Srikandi Demokrat Kota Tangerang Nila Utami, Direktur Eksekutif DPC Wiwi Novianti, Kepala BHPP DPC Amal Jamaludin, Kepala Bappilu DPC Ismail Fahmi, Kepala Bakomstra DPC Deni Ardiansyah, Ketua DPAC Karang Tengah Agus Hariyadi, Ketua DPAC Ciledug Muchsin, Ketua DPAC Larangan Sugiyono, para Bacaleg Dapil 4, dan para pengurus Ranting Se-Dapil 4.
Sebelum melantik pimpinan dan pengurus ranting, para Bacaleg dipersilahkan untuk memperkenalkan diri dan juga menyampaikan visi misinya dihadapan para pengurus DPC, DPAC, dan Ranting.
Ketua DPC Partai Demokrat Kota Tangerang Asep Hidayat menyampaikan, menjelang pemilu 2024 semua tingkatan struktural dari tingkat DPC, DPAC, Ranting, dan Anak Ranting harus solid dan saling menguatkan basisnya, semua perlu menguatkan otot-otot perjuangan dalam rangka kemenangan Partai Demokrat.
"Hari ini pelantikan serentak ranting di Dapil 4, meliputi Kecamatan Karang Tengah, Ciledug, Larangan, semua struktural dari semua tingkatan untuk sama-sama kompak dan solid dalam menguatkan basisnya, semua ini perlu kebersamaan dalam rangka kemenangan Demokrat pada pemilu 2024," ujarnya.
Pelantikan Ranting juga bisa menjadi momentum silaturahmi antar para pengurus dan para Bacaleg di Dapil 4. Menurut Asep Hidayat, ini bisa lebih memperkuat basis di wilayah Dapil 4.
"Silaturahmi dan menyamakan langkah gerak antara Bacaleg, pengurus DPC, DPAC, dan Ranting, serta Kader akan menjadikan kekuatan gerakan untuk memaksimalkan barisan Partai Demokrat," ungkapnya.
Lebih lanjut Asep Hidayat mengatakan, akan konsisten untuk menyelesaikan kepengurusan sampai tingkatan paling bawah.
"Kami DPC berkonsisten berjuang untuk menyelesaikan kepengurusan hingga tingkatan terbawah. Alhamdulilah, Saya Asep Hidayat bersama rekan-rekan pengurus DPC Partai Demokrat Kota Tangerang bisa turun langsung melantik pengurus ranting yang akan terus bergulir di semua wilayah Kecamatan di Kota Tangerang,” tandasnya.
0 Komentar