KITA (Kerapatan Indonesia Tanah Air) Bantu Anak Korban Gempa Cianjur

CIANJUR - Kerapatan Indonesia Tanah Air (KITA) terus lakukan lakukan kepeduliannya kepada korban gempa Cianjur, salah satunya dengan membagikan bantuan pada anak yang terdampak Gempa di Cianjur, diantaranya makanan dan minuman seperti susu, roti, biskuit, snack dan yang lainya.

Komisioner KPAID Kabupaten Cianjur yang juga ketua KITA Cianjur, Junjun Guntara menyampaikan, bahwa bntuan yang di berikan sebanyak 200 Paket. 

"Ini bentuk kepedulian kepada anak-anak korban bencana alam gempa Cianjur," kata Junjun.

Pria yang akrab disapa Junjun ini juga mengatakan, kedepannya KITA akan berkolaborasi dengan KPAID untuk Korban Gempa berupa kegiatan Trauma hiling yang di kolaborasikan.

"Hari ini kita belum mendapatkan data jumlah anak yang terdampak korban gempa, baru kualifikasi keseluruhan saja sedangkan anak kita belum tahu," imbuhnya.

"Maka dari itu pemerintah harus segera memperhatikan hal ini, baik itu pendidikan, kelayakan untuk anak dan yang lainya," ungkapnya.

Lebih lanjut Junjun Guntara mengucapkan terima kasih kepada pengurus KITA pusat yang selalu responsif terhadap keluhan masyarakat, khususnya Cianjur yang saat ini terdampak Gempa.

"Terima kasih kepada bapak Kyai Maman Imanulhaq anggota DPR RI, kepada Ibu Bendahara Bu Camelia Lubis yang selalu inten menanyakan keadaan dan kondisi Cianjur," tandasnya.

Diketahui sebelumnya, Pengungsi korban gempa Cianjur mencapai 108.720 jiwa. Demikian dilaporkan tim gabungan pencarian dan penyelamatan gempa bumi Cianjur, Jawa Barat.

Komandan Kodim 0608 Kabupaten Cianjur Letkol Arm Hariyanto mengatakan, per Selasa (29/11/2022), jumlah titik pengungsian korban gempa Cianjur mencapai 39.985. Total pengungsi berjumlah 108.720 dengan perincian pengungsi laki-laki 52.987 dan pengungsi perempuan 55.733 jiwa.

Posting Komentar

0 Komentar