CIANJUR - Dewan pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Tangerang menyalurkan bantuan untuk korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Selasa (28/11/2022).
Adapun pengurus DPC yang ikut dalam penyerahan bantuan ke Cianjur diantaranya, Ketua DPC Asep Hidayat, Ketua Srikandi Demokrat Kota Tangerang Nila Utami, Direktur Eksekutif DPC Wiwi Novianti, dan beberapa jajaran pengurus DPC lainnya.
Diketahui juga, bahwa bantuan yang disalurkan kepada para korban gempa cianjur merupakan hasil urunan (patungan) para kader Partai Demokrat Kota Tangerang.
Hal ini disampaikan oleh ketua DPC Partai Demokrat Kota Tangerang Asep Hidayat. Menurutnya, sikap saling peduli dan menolong kepada sesama saudara sebangsa harus dimiliki bagi setiap warga negara Indonesia, terkhusus kader Partai Demokrat.
"Sebagai anak bangsa dan kader partai Demokrat, kita harus peduli dan menolong saudara-saudara kita yang terkena musibah ini," ujarnya.
Bantuan yang disalurkan oleh DPC Demokrat Kota Tangerang kepada korban gempa diantaranya, 40 dus Mie Instan, ratusan paket beras dan puluhan dus air mineral, serta pakaian layak pakai dan makanan minum untuk anak-anak korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur.
Asep Hidayat menyampaikan, semoga bantuan ini bisa meringankan dan membantu serta bermanfaat untuk masyarakat yang terdampak musibah bencana alam gempa bumi ini.
"Semoga bermanfaat dan meringankan saudara-saudara kita di tempat pengungsian," ucapnya.
Lebih lanjut Asep mendoakan, agar musibah ini dapat dihadapi dengan sabar dan tabah serta kuat dalam membangun tatanan lingkungan di wilayah Cianjur.
"Tetap semangat, sabar dan tabah ya semua, insya Allah ada hikmahnya dan menjadi lebih baik kembali, insya Allah,"
Diketahui sebelumnya, Gempa magnitudo 5,6 yang terjadi pada Senin (21/11) siang mengakibatkan kerusakan dan korban meninggal ratusan orang.
Merespons musibah itu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) langsung menginstruksikan para kader Demokrat khususnya yang berada di Jawa Barat untuk turun langsung membantu para korbannya.
"Turut berduka cita atas gempa yang menimpa Cianjur dan sekitarnya. Saya meminta jajaran pengurus Partai Demokrat di Jabar, khususnya Cianjur untuk segera turun memberikan bantuan. Tetap utamakan keselamatan,” kata AHY.
0 Komentar