Jakarta - Kenaikan sejumlah kebutuhan pokok menjadi perhatian dari berbagai kalangan masyarakat Indonesia. Salah satunya politisi muda partai Demokrat Ricky Kurniawan Chairul (RKY). Ricky menilai menaikan harga kebutuhan pokok itu bukan solusi yang tepat.
Ricky mengatakan, rakyat saat ini tengah mengahadapi berbagai macam tantangan, diantaranya kenaikan barang-barang kebutuhan pokok. Menurutnya, tentu sangat akan membebani rakyat.
"Akhir-akhir ini kita semua dihantui dengan lonjakan harga yang membumbung tinggi, BBM, Gas dan Pajak yang semakin membebani rakyat," kata Ricky Kurniawan Chairul, Deputi Bakomstra DPP Partai Demokrat, Selasa (24/5/2022).
Lebih lanjut, Ricky menegaskan, bahwa diperlukan sebuah solusi yang tepat dan baik untuk rakyat. Sebuah komitmen yang serius pemerintah untuk memperbaiki ekonomi.
"Sangat diperlukan komitmen serius pemerintah dan kerjasama kabinet untuk memperbaiki ekonomi dan pengangguran, menaikan harga bukan solusi," ujar Ricky.
Sebagai politisi muda partai Demokrat, Ricky sangat prihatin dalam kondisi saat ini, menurut Ricky masih banyak cara untuk memperbaiki ekonomi, dan caranya bukan menaikan harga.
"Menaikan Harga bukan Solusi ditengah kesulitan rakyat akibat krisis Pandemi dan Ekonomi !," tegasnya.
0 Komentar