Marwan Titahelu : jangan bawa nama PMII ambon untuk kepentingan beberapa oknum yang sengaja merusak nama baik PMII dan haus akan kekuasaan

Foto : Istimewa

Menanggapi isu terkait ada kader PMII cabang Ambon yang ke jakarta untuk Gabung mengatasnamakan PMII Se-Nusantara dan mblokade Kantor PB PMII, maka kami dalam hal ini menyatakan bahwa tidak ada satupun kader Ambon yang di delegasi kan untuk proses tersebut. Kamis (16/12/2021) 


Marwan Titahelu mengatakan, Jadi jangan bawa nama PMII ambon untuk kepentingan beberapa oknum yang sengaja merusak nama baik PMII dan haus akan kekuasaan  bahwa PMII Cabang Ambon baru saja melalui hasil konferensi luar biasa akibat kemelut yang terjadi pasca Kongres kemarin.  Persoalan  ini bermula saat Konferensi sebelum nya yang di intervensi PKC sehingga b Kekosongan posisi ketua umum yang kemudian  diisi  Abdul Gafur Rusunrey. 


"Dia ditunjuk menggantikan saiful melalui Rapat Pleno Badan Pengurus Harian PKC PMII kota ambon pada 27 November 2020 silam. Seperti yang di ketahui bahwa Abdul Gafur Rusunrey bukan kader PMII ambon tapi Kader dari PMII cabang Sorong, dia  hanya datang numpang kuliah di Universitas Darussalam Ambon, yang bahkan tidak pernah menjabat struktur di kepengurusan PMII ambon tapi dipaksakan PKC PMII Maluku  untuk naik posisi menggantikan ketua umum cabang dan Proses penggantian itu tidak sesuai AD/ART PMII, khususnya pada pasal 19 dan Peraturan Organisasi PMII Pasal 6 dan 9 tentang Lowong Jabatan dan tidak melibatkan hak-hak suara dari komisariat sejajaran kota ambon. Pasalnya sangat jelas melanggar konstitusi dalam AD/ART PMII dan mencederai lembaga PMIIPMII, "Tegas Marwan selalu mandataris Ketua Cabang PMII Ambon, Hasil Konferensi Luar Biasa


Lanjut mawran mengatakan, Penunjukkan secara sepihak ini bahkan di sahkan oleh kepengurusan PB PMII sebelumnya dengan menabrak konstitusi yang ada. 


"Untuk itu Kami dari PMII Cabang kota Ambon dan seluruh perangkat Komisariat beserta rayon yang ada 26 dari 29 pemilik suara defenitif dalam lingkup PMII  cabang ambon menegaskan mendukung penuh kepengurusan al mukarramah sahabat Muhammad Abdullah Syukri selaku Ketua Umum PB PMII dan meminta untuk menindak tegas oknum oknum yang mengatasnamakan kader PMII Kota Ambon, "

Posting Komentar

0 Komentar